Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana Serta Biaya Kandang Ayam Baja Ringan
Biaya Kandang Ayam Baja Ringan - Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana
|
Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana Serta Biaya Kandang Ayam Baja Ringan |
Referensi Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana Serta Biaya Kandang Ayam Baja Ringan
Biaya Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana - Memelihara ayam tidaklah melulu harus diliarkan demi agar ayam-ayam tersebut bisa bebas bergerak lincah di alam. Anda bisa membuat kandang ayam menggunakan kayu, bambu, dan jaring seadanya untuk ayam kesayangan.
Namun, bahan dari kandang tersebut tidaklah bertahan lama. Mungkin Anda bisa menghemat dalam biaya kandang, tapi jika hanya bisa bertahan beberapa bulan saja, apa gunanya? Oleh karena itu pilihan menggunakan kandang ayam baja ringan sederhana sangat direkomendasikan.
Baca Juga : Kenali Resiko Ternak Bebek Sebelum Memutuskan untuk Beternak
Serba Serbi Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana
Biaya kandang ayam baja ringan tentu tidaklah semahal kandang ayam close house yang mewah tersebut. Kandang ayam baja ringan sederhana sistemnya tidak usah memakai genset, blower, heater, dan lainnya. Ini seperti kandang pada umumnya. Hanya saja rangkanya memakai baja ringan.
Dengan menggunakan kandang ayam baja ringan sederhana ini, ayam Anda akan hidup seperti layaknya ayam umbaran namun tetap masih dalam kandang. Jika ukuran kandang semakin luas, ruang gerak ayam pun bisa leluasa. Mereka mempunyai tempat lebih untuk mondar mandir dan jalan-jalan.
|
Serba Serbi Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana |
Anda tidak perlu takut dengan kemarahan tetangga akibat dari ayam yang berkeliaran di halaman rumah mereka. Namun, membuat kandang ayam baja ringan sederhana dengan ukuran yang over luas pun tidak disarankan. Ditakutkan nanti ayam-ayam bingung dan tidak bisa akrab dengan rumahnya.
Seperti halnya kita. Rumah yang terlalu luas kadang membuat kita bingung. Ayam pun demikian. Jadi, jika Anda berniat membuat kandang ayam baja ringan sederhana maka cukupkan saja dengan kebutuhan ayam. Jangan terlalu lebar, jangan pula terlalu sempit.
Buatkan juga tempat khusus ayam betina untuk mengerami telurnya jika nanti si ayam ingin bertelur. Ini bertujuan untuk memberikan rasa aman, nyaman dan perasaan terjaga pada indukan agar ayam bisa mengerami telurnya dengan baik dan tidak ada tekanan.
Biaya Kandang Ayam Baja Ringan
Selain soal kenyamanan ayam, membuat kandang ayam baja ringan sederhana dan tidak terlalu lebar juga akan menghemat biaya kandang ayam baja ringan ini. Sebenarnya, berapa sih biaya kandang ayam baja ringan yang harus di siapkan?
Untuk menghitung berapa biaya kandang ayam baja ringan yang dibutuhkan, minimal Anda harus tahu apa saja bahan yang diperlukan dan menghitung satu persatu harga dari bahan pokok pembuatan kandang ayam baja ringan sederhana.
Berikut adalah alat dan bahan untuk pembuatan kandang ayam baja ringan sederhana :
- Baja ringan untuk bahan utama kandang ayam baja ringan sederhana
- Kawat jaring untuk sekeliling kandang
- Asbes untuk atapnya
- Engsel pintu
- Kunci Pintu
- Papan GRC
- Batu bata
- Semen
- Pasir
- Paku
Untuk mengetahui biaya kandang ayam baja ringan Anda harus menjumlahkan harga dari beberapa bahan di atas. Selain itu, konsep atau model kandang ayam baja ringan sederhana yang bagaimana yang inginkan juga tentu saja mempengaruhu harga pembuatannya.
|
Biaya Kandang Ayam Baja Ringan |
Jika melihat dari beberapa harga bahan utama di atas, bisa diperkirakan Anda cukup menyediakan uang 2.000.000 untuk biaya kandang ayam baja ringan. Itu jika proyek ini Anda sendiri yang mengerjakan. Beda lagi jika Anda mempekerjakan tukan untuk membuat kandang ayam baja ringan sederhana ini.
Tentu biaya kandang ayam baja ringan 2.000.000 tadi harus ditambahkan lagi dengan biaya tukang yang Anda pekerjakan. Untuk biaya atau upah tukang, itu tergantung pasaran wilayah masing-masing. Tiap tempat atau wilayah tidaklah sama.
Aneka Model Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana
Kandang ayam baja ringan sederhana banyak sekali modelnya. Ada yang sekeliling kandang hanya memakai kawat jaring full. Ada juga yang memakai papan GRC untuk sebagian sisi kandang. Jika Anda menggunakan full kawat, pastikan wilayah Anda bukan daerah pegunungan yang hawanya dingin.
|
Aneka Model Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana |
Selain itu ada juga kandang ayam baja ringan sederhana dengan model menempel di dinding. Teknik ini memanfaatkan pekarangan rumah sebagai kandang outdor indor. Model kandang ayam baja ringan ini biasanya tanpa alas. Karena alas yang dipakai adalah cukup dengan tanah bawaan.
|
Aneka Model Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana |
Untuk kandang ayam baja ringan sederhana model angkringan, Anda bisa membuat anyaman bambu sebagai alas kandang. Itu terlihat lebih baik daripada Anda memakai kawat jaring. Tapi keduanya mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing.
|
Aneka Model Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana |
Kandang ayam baja ringan sederhana dengan alas anyaman bambu akan membuat ayam lebih aman dan kaki tidak akan terselip di antara lubang kawat. Memakai alas bambu juga akan lebih awet daripada pakai kawat jaring. Namun, soal pembersihan kandang, tentu kawat jaring akan lebih praktis.
|
Aneka Model Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana |
Kotoran ayam bisa keluar sendiri lewat celah kawat dan Anda tinggal menyapunya untuk perawatan kebersihan harian. Dari ke semua model tersebut tentu berbeda biaya kandang ayam baja ringan antara model satu dengan model yang lain.
Baca Juga : Ternak Kambing Tanpa Ngarit Rumput Cocok Untuk Anda yang Super Sibuk
Penutup - Kandang Ayam Baja Ringan Sederhana Serta Biaya Kandang Ayam Baja Ringan
Itulah tadi uraian singkat tentang kandang ayam baja ringan sederhana. Ada referensi biaya kandang ayam baja ringan dan beberapa contoh model dari kandang ayam baja ringan sederhana yang bisa Anda pakai.
Memang, judulnya adalah kandang ayam. Tapi Anda juga bisa membuatnya sebagai kandang burung, kandang bebek, kandang kelinci, ataupun kandang kucing. pilihan model sangat menentukan biaya kandang ayam baja ringan yang akan Anda keluarkan.
Untuk Anda yang tidak punya waktu untuk membuatnya, kandang ayam baja ringan sederhana juga sudah banyak dijual bebas, baik online maupun offline. Anda bisa siapkan anggaran biaya kandang ayam baja ringan dengan melihat list harga dari toko online atau marketplace yang menjualnya.